Bolu kukus gula merah, kue bolu ini sering kita jumpai di tempat-tempat penjual kue basah. Tekstur dari kue bolu ini sedikit moist, hal ini dikarenakan penambahan minyak goreng dalam adonan. Berbeda dengan bolu kukus mekar yang lainnya, yang mempunyai tekstur seperti kue bolu pada umumnya.
Resep ini saya dapatkan dari teman g+ saya bunda Novita Emilia, ketika saya pertama kali melihat postingan beliau, beliau membagikan resep bolu kukus gula merah ini. Untuk membuat kue ini tergolong cukup mudah dan tidak terlalu ribet. Yang perlu diperhatikan jangan lupa untuk menyaring gula merah yang telah direbus, agar gula yang digunakan tidak kotor. Langsung saja ya dilihat resepnya.
Bolu kukus gula merah
Resep bolu kukus mekar gula merah
Bahan
250 gram gula merah, sisir
200 ml air
1/4 sendok teh vanili bubuk
1 butir telur
1/2 sendok teh baking powder
1/4 sendok teh soda kue
250 gram tepung terigu
100 ml minyak goreng
Cara membuat
Mudah bukan membuat bolu kukus mekar gula merah, mudah dan simple. Selamat mencoba.
Baca juga resep kue lumpur kentang.
🌺🌺foto by Novita Emilia
Resep ini saya dapatkan dari teman g+ saya bunda Novita Emilia, ketika saya pertama kali melihat postingan beliau, beliau membagikan resep bolu kukus gula merah ini. Untuk membuat kue ini tergolong cukup mudah dan tidak terlalu ribet. Yang perlu diperhatikan jangan lupa untuk menyaring gula merah yang telah direbus, agar gula yang digunakan tidak kotor. Langsung saja ya dilihat resepnya.
Bolu kukus gula merah
Resep bolu kukus mekar gula merah
Bahan
250 gram gula merah, sisir
200 ml air
1/4 sendok teh vanili bubuk
1 butir telur
1/2 sendok teh baking powder
1/4 sendok teh soda kue
250 gram tepung terigu
100 ml minyak goreng
Cara membuat
- Siapkan kukusan.
- Rebus gula merah, air, Vanili bubuk sampai gula rarut, kemudian saring, dinginkan dan sisihkan.
- Tepung terigu, soda kue, baking powder aduk rata dan ayak, sisihkan,
- kocok telur sampai benar-benar rata boleh pakai mixer atau cukup menggunakan wishker, masukkan air gula merah kocok hingga rata.
- kemudian masukkan tepung terigu, sedikit demi sedikit sambil terus diaduk hingga rata.
- Setelah adonan rata masukkan minyak gorengnya aduk hingga rata,
- Masukkan adonan kedalam cetakan bolu kukus yang telah diberi paper cup, kemudian kukus, kurang lebih 15 menit. Dengan api besar.
- Selama proses pengkukusan jangan sekali-kali membuka tutup kukusan.
- Bolu kukus mekar gula merah siap dinikmati.
Mudah bukan membuat bolu kukus mekar gula merah, mudah dan simple. Selamat mencoba.
Baca juga resep kue lumpur kentang.
🌺🌺foto by Novita Emilia