Tumis kecap buah pepaya muda | Semua resep ibu

 

Assalamualaikum.....
kali ini saya akan memasak buah pepaya muda, kebetulan dikasih tetangga kemarin.
Buah pepaya sendiri memiliki manfaat bagi pencernaan, karena kaya akan serat dan juga merupakan pencahar alami, jadi bagi yang sedang mengalami masalah dengan pencernaan seperti sembelit, menu ini sangatlah cocok.

  Untuk proses pembuatannya cukup mudah nggak terlalu ribet dan bumbu yang aku gunakan juga seadanya aja, karena kebetulan stok di kulkas hanya ada bawang putih lengkuas dan cabai.

Tumis buah pepaya muda




Bahan:

  • Buah pepaya mudah
  • garam
  • kaldu bubuk
  • micin
  • kecap manis
  • sesikit air
  • minyak goreng secukupnya untuk menumis bumbu

Bumbu yang rajang

  • 2 siung bawang putih
  • Cabai rawit
  • 1 ruas lengkuas

Cara membuat

  1. Kupas buah pepaya muda, kemudian potong potong dan iris tipis. Baluri dengan garam kemudian remas remas sebentar, biakan sesaat. Kemudian cuci bersih.
  2. Tumis bumbu sampai harum, masukkan buah pepaya yang sudah di cuci bersih, kemudian aduk rata.
  3. Tambahkan garam, micin dan kaldu bubuk, aduk rata kembali.
  4. Tambahkan kecap manis dan sedikit air aduk rata, kemudian tutup wajan, tunggu sampai air menyusut.
  5. Tes rasa, kemudian aduk-aduk sebentar. 
  6. Tumis pepaya muda siap di sajikan.

Meskipun bumbu yang saya gunakan 'seadanya' akan tetapi rasanya tetep enak, selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tumis kecap buah pepaya muda | Semua resep ibu "